
https://www.antaranews.com
Pojok Kini – Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga (Kemendukbangga), yang juga dikenal sebagai Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), merilis hasil Pemutakhiran Pendataan Keluarga (PK) Tahun 2024. Berdasarkan data terbaru, terdapat 75.653.359 keluarga yang telah terdaftar, mencakup 86,1 persen dari estimasi total keluarga di Indonesia, yaitu 87.845.879 keluarga.